Masa berlaku sertifikat ISO merupakan hal yang penting untuk dipahami oleh setiap organisasi yang ingin menunjukkan komitmennya terhadap standar internasional. Umumnya, sertifikat ISO memiliki masa berlaku selama 3 tahun, tapi ada beberapa ketentuan dan persyaratan yang harus dipatuhi agar sertifikat valid. Hal ini tidak hanya mencakup penerapan kebijakan dan prosedur yang sesuai, tetapi juga melibatkan penilaian berkelanjutan untuk memastikan bahwa sistem manajemen yang diterapkan tetap efektif dan relevan.
Pentingnya Sertifikat ISO
Meningkatkan Kredibilitas Perusahaan
Jika konsumen mengetahui perusahaan tersebut memiliki sertifikat ISO, maka konsumen tidak akan ragu untuk menggunakan produk tersebut. Hal inilah yang dapat membuat konsumen percaya dan dapat meningkatkan kredibilitas perusahaan.Jaminan Atas Kualitas
Jika kualitas produk dipercaya oleh konsumen, maka konsumen tidak akan ragu untuk melakukan repeat order. Maka dari itu dampak positif dari sertifikat ISO bisa untuk menjamin kualitas produk tersebut.Menghemat Biaya
Jika standar ISO diberlakukan di perusahaan, maka perusahaan akan lebih cepat dalam melakukan evaluasi kinerja karyawan. Jika ada produk yang gagal, perusahaan bisa cepat memperbaiki atau mengganti dengan produk yang baru. Keuntungannya, tidak akan terjadi pemborosan anggaran karena sistemnya sudah terbentuk sejak dini.Kinerja Karyawan menjadi Optimal
Jika perusahaan sudah menerapkan standar ISO, kinerja karyawan akan mengikuti standar tersebut. Ketika kualitas karyawan tetap terjaga, maka standar produk akan mengalami hal yang sama bahkan bisa saja menjadi lebih baik.Meningkatkan Citra Perusahaan
Salah satu keuntungan menerapkan standar ISO adalah brand image perusahaan bisa menjadi lebih baik. Selain itu, engagement perusahaan pada konsumen juga akan lebih baik.
Masa Berlaku Sertifikat ISO
Jenis ISO 5001
Jenis ISO ini diberikan kepada perusahaan yang sudah memenuhi standar sertifikasi di bidang pengolahan energi termasuk sistem manajemen energi. Sertifikasi ini berlaku selama 3 tahun dengan sekali audit dalam 1 tahun.Jenis ISO 27001
Sertifikasi ini mengatur kelayakan perusahaan yang berkaitan dengan keamanan sistem informasi. Sistem ini juga disebut dengan ISMS. Masa berlaku sertifikat ISO jenis ini berlaku selama 3 tahun dengan dilakukan audit setahun sekali.Jenis ISO 22000
Sertifikasi ini dibutuhkan oleh perusahaan yang bergerak di bidang pangan dan teknologinya. Sertifikat ini berkaitan dengan sistem manajemen pangan dan berlaku selama 3 tahun.Jenis ISO 14001
Sertifikat ini berkaitan dengan sistem manajemen lingkungan. Sertifikat ISO 14001 berlaku selama 3 tahun dan dilakukan audit sebanyak sekali dalam setahun atau 6 bulan sekali.Jenis ISO 9001
Jenis sertifikasi ini berkaitan dengan sistem manajemen mutu dan wajib dimiliki oleh setiap perusahaan. Sertifikat ini berlaku selama 3 tahun dan akan dievaluasi selama 6 bulan sekali.
Baca juga: Pentingnya Sertifikat Badan Usaha Jasa Konstruksi